oleh

Dikabarkan, Oknum Hakim Pengadilan Negeri Terjaring OTT KPK

JAKARTA, KAPERNEWS.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar Operasi Tangkap Tangan (OTT) DI Tanggerang, Dikabarkan oknum penegak hukum di Pengadilan Negeri yang terciduk Tim Satuan Tugas (Satgas) KPK. Senin ( 12/3).

“Sejak sore menjelang magrib tadi telah diamankan sekitar tujuh orang dan dibawa ke KPK untuk proses pemeriksaan lebih lanjut,” ungkap Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, dalam keterangan tertulis, Senin (12/3) malam.

Febri melanjutkan, selain seorang panitera, salah satu dari pihak yang diamankan itu adalah hakim. Namun, KPK belum mengumumkan inisial dan identitasnya lebih lanjut.

“Tujuh orang orang tersebut unsurnya hakim, panitera, PH (Penasihat Hukum), dan swasta,” cetus dia.

Soal kasusnya sendiri, Febri menyebut bahwa itu diduga terkait dengan perkara yang ditangani di pengadilan tersebut.

“Diduga transaksi terkait dengan perkara perdata yang sedang berjalan di PN Tanggerang,” paparnya.

Rencananya, KPK bakal menggelar konferensi pers soal OTT ini pada Selasa (13/3).

Penulis : Edo

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed