oleh

Bantuan Rutilahu Disperkim Garut Jangan Dipermainkan?, Anggaran Bidangnya 126 Milyar Lebih…

GARUT, KAPERNEWS.COM – Bantuan rumah tidak layak huni (Rutilahu) merupakan bantuan untuk masyarakat yang betul-betul membutuhkan, namun terkadang dalam pelaksanaannya selalu ada oknum yang berani menyelewengkan bantuan tersebut dengan berbagai cara.

Kami hanya menginatkan, khususnya kepada Disperkim Kabupaten Garut, dimana anggaran untuk Rutilahu tahun 2018 cukup banyak, baik dari DAU maupun DBHST.

“Program di bidang perumahan rakyat dan kawasan permukiman mencapai Rp. 126.671.476.308, dimana anggaran tersebut dibagi-bagi menjadi beberapa kegiatan, kami berharap Disperkim bisa menjalankan amanat yang diembannya melalui bantuan Rutilahu,” tegas ketua LSM Pendemo Garut Bakti S.

Seperti diketahuinya, kata Bakti, tahun 2017 sebanyak 29 Desa mendapat program Rutilahu dari Provinsi yang selanjutnya jangan sampai terjadi pengklaiman untuk SPJ Rutilahu yang sekarang, apalagi dari DBHCT.

“Saat kami menanyakan ke Kabid Perumahan saja, dia mengatakan belum jelas penerima atau draf pengajuannya, tergantung perintah Bupati saja,” ujar Bakti.

Intinya, ujar Bakti, jangan sampai dipermainkan dengan kepentingan tertentu, tapi pergunakanlah sesuai peruntukan dan sesuai aturan kepada yang betul-betul memiliki hak menerimanya.

 

Laporan : Suradi/Oki

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 comment

  1. Orang orang partai yang megang ginianmh kelihatannya gitu… kalau partai yang megang ya udah…. kelompoknya mungkin yang diprioritaskan.. tapi mudah mudahan sesuai keriteria saja yang layak menerima…

News Feed