oleh

Wanita Paruhbaya Meninggal Saat Ikut Jalan Santai

-Peristiwa-1.397 views

SUKABUMI, KAPERNEWS – Seorang wanita paruhbaya peserta acara jalan santai pendukung salah satu paslon President meninggal dunia 30 menit sebelum acara dimulai di Lapangan Suryakencana, Kota Sukabumi. Minggu (07/04)

Korban yang di ketahui bernama Ela Nurlela warga Kampung Tapos RT 09/02, Desa Cipanengah, Kecamatan Bojonggenteng ini sebelumnya tak sadarkan diri sebelum senam dimulai, saat dalam perjalanan menuju RSUD R. Syamsudin S.H ia sudah menghembuskan nafas terakhirnya.

Ketua Tim Penanganan Keluhan dan Informasi RSUD R Syamsudin S.H, Dr Wahyu Handriana mengatakan korban tiba di Rumah Sakit sekira pukul 08.05 WIB dibawa oleh petugas kesehatan.

“Korban meninggal saat perjalanan menuju rumasakit,” ujarannya.

Keluarga korban memutuskan untuk membawa pulang jenazah ke rumahnya tanpa melakukan visum untuk mengetahui penyebab kematiannya.

“Kami tidak tahu apa penyebab pasti kematian korban,” jelas seorang yang mengaku keluarga korban.

Sementara Heri Gunawan kepada Awak Media menyatakan turut bela sungkawa atas kejadian yang menimpa keluarga Ela.

“Kami penyelenggara, Ketua Panitia sengaja hadir ikut bela sungkawa. Kami berharap kang Wahyu beserta keluarga dan putera puterinya mendapat ketabahan dan Kami mendoakan semoga almarhumah diterima disisi allah swt,” ungkap Heri Gunawan.

Sempat membeberkan knologi kejadian yang menimpa almarhum, HG menjelaskan agenda Jalan Sehat dimulai pada pukul 08.00 WIB.

“Sebelum acara ibu ela melakukan senam seperti ibu ibu lain, dan saat itulah ibu Ela terkena serangan jantung,” jelas HG.

HG memastikan Tim Medis yang telah disiapkan Panitia Penyelenggara telah berupaya maksimal untuk melakukan penangan terhadap almarhumah.

“Kita tangani langsung oleh tim kesehatan, kebetulan kami menyiapkan dokter jantung, dan kebetulan almarhum merupakan pasien dr Fajar.” pungkasnya.

Menurut dr Fajar, hasil diagnosa kondisi kesehatan Ela sejak setahun silam menyatakan jika Ela dianjurkan untuk memasang ring jantung terhitung sejak 8 bulan lalu.

Laporan : ARIF

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed