oleh

Tumpukan Sampah Ancam Warga Sukabumi, Pemerintah Tutup Mata dan Telinga?

SUKABUMI, KAPERNEWS.COM
– Tumpukan sampah di sepanjang bahu jalan kampung Cikareo Desa Gunungguruh
Kecamatan Gunungguruh, Sukabumi menjadi pemandangan setiap hari, selain itu
tumpukan sampah tersebut mengeluarkan aroma tak sedap.

Dikatakan warga
setempat yang enggan disebut Namanya, pemandangan ini terjadi setiap hari dan
mengeluarkan bau busuk, tentunya akan menimbulkan gangguan kesehatan, ujarnya.

Warga berharap,
pemerintah bisa lebih peka dan mengangkut sampah yang beraroma tak sedap itu.

“Berharap ada tim
khusus untuk bisa menyaksikan mereka yang suka membuang sampah sembarangan di
lintasan jalan, dan untuk menghimbau jangan sampai buang sampah sembarangan,
Apalagi kalau ada bak sampah bisa di simpan disitu,” harapnya.

Masih kata ia, dilihat
dari sisi lainnya, lalu lintas tidak akan hidup tetapi kalau jalannya bersih
akan nyaman kelihatannya. Dan tentu dampak bagi kesehatan warga terganggu.

“Dampaknya bagi
kesehatan warga sangat terancam apalagi yang punya sakit asma, saya mohon
kepada dinas terkait supaya di perhatikan, baik pemerintah kabupaten maupun
kota,” tutupnya.

Ditempat terpisah,
komunitas GPS sangat menyayangkan adanya pembiaran sampah dibahu jalan,
pasalnya selain akan menimbulkan bau tak sedap tentu akan menimbulkan wabah
penyakit yang akan diderita warga sekitar, terang Budi.

Menurutnya, bila pemerintah Sukabumi tidak mampu menangani sampah, bagaimana warga sukabumi akan sehat? Janganlah tutup mata dan telinga ketika warga menyampaikan keluhan terhadap pelayanan pemerintah.

“Pemerintah adalah pelayan dan pengayom masyarakat, bila sudah tutup mata dan telinga, untuk apa dibuat aturan tentang kesehatan, keindahan dan lainnya,” tegas Budi. (Arif Setiawan)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed