oleh

Kasus Korona Mengkhawatirkan, Dua Balita Dinyatakan Positif Corona

SOLO, KAPERNEWS.COM – Jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kota Solo bertambah dua orang, dimana pasien yang berasal dari Kelurahan Joyotakan tersebut masih berusia di bawah tiga tahun atau balita.

Satu pasien berumur 1 tahun dan satu pasien lainnya berusia 2 tahun. Dengan tambahan tersebut, saat ini jumlah total pasien positif Corona di Solo menjadi 29 orang.

Baca juga :

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Solo, Ahyani mengatakan kedua anak tersebut merupakan cucu dari pasien yang dinyatakan positif Corona kemarin. Berdasarkan hasil tracing, keduanya sering dititipkan saudara di Sukoharjo dan Solo.

“Benar, hari ini ada tambahan dua pasien positif Covid-19 di Solo. Mereka diketahui masih anak-anak,” ujar Ahyani, Minggu (17/5).

Ahyani menyampaikan, setelah dilakukan tracing, kedua anak tersebut sering berkontak erat dengan jemaah masjid Joyontakan yang sebelumnya juga dinyatakan positif Covid-19.

Selain dua anak tersebut, Pemkot Solo masih menunggu hasil swab test 7 orang jemaah masjid lainnya. Pihaknya juga meminta bantuan Pemkab Sukoharjo karena kedua orang tua anak kerap beraktivitas di Sukoharjo.

Baca juga :

Sementara itu berdasarkan data hingga Minggu siang, jumlah pasien positif Corona di Kota Solo mencapai 29 orang. Dari jumlah tersebut 17 orang sembuh, 8 dirawat dan 4 orang meninggal dunia. Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP)167 orang, 22 dirawat, 119 sembuh dan 26 meninggal.

“Total ODP (orang dalam pengawasan) ada 560 orang, tapi 522 sudah selesai pemantauan. Yang rawat jalan 37 orang dan rawat inap 1 orang,” tutup Ahyani (Noe/Wien)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 comment