oleh

KAHMI Lamsel Bahas Kesiapan Pilkada Dimasa Pandemi Covid-19, Erdiyansyan: Nyawa Lebih Dari Segalanya.

LAMSEL, KAPERNEWS. COM – ​Diskusi Virtual Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Lampung Selatan (Lamsel) dengan tema “Kesiapan Pilkada Lamsel dimasa Pandemi Covid-19″ berjalan dengan lancar. Pada hari Jum’at, (26/6/2020).

Dipandu dengan moderator cantik Desi Septiyanasari kegiatan diskusi itu semakin meriah, adapun narasumber pada acara yang diadakan oleh Majelis daerah KAHMI Lamsel itu. Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lamsel, ​Hendra Apriansyah, SE. Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamsel, ​Wazzaki Chaniago,S.Pd.i, M.Pd.i.

​Asisten Bidanga Pemerintahan Sekretaris Daerah kab. Lamsel, Supriyanto.S.Sos.MM. Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyar (DPR) Daerah Lamsel, H. ​Dwi Riyanto, SE, MM. Dinas Kesehatan Kab. Lamsel, dan Dr. Diah Anjarini, M.Ep. Serta Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Muhammadiyah Kalianda, Subagyo, SH, MH juga masuk sebagai narasumber.

​Koordinator Presidium KAHMI Lamsel, Erdiyansyah, SH, MM menyampaikan bahwa ini adalah agenda diskusi rutin KAHMI yang mengangkat tema-tema aktual.

​Seperti saat ini mengemukan soal dilanjutkannya pelaksanaan Pilkada pada tanggal, 9 Desember 2020​ setelah sebelumnya sempat ditunda selama 3 bulan.

​Oleh karna itu, keputusan pemerintah tersebut ​perlu dikaji dari berbagai pihak tentang bagaimana pelaksanaan Pilkada agar bisa berjalan lancar dan aman ditengah pandemi Covid-19. ungkapnya

Lanjut Erdi, menegaskan hasil dari diskusi ini tentu akan menjadi masukan berbagai stake holder. ​

​”KAHMI ingin pesta demokrasi tidak hanya semata sebagai mesin pergantian kepemimpinan semata, namun lebih dari itu harus juga memperhatikan aspek substansi keselamatan nyawa warga Negara. Karna nyawa lebih dari segalanya” Tandasnya.

(Yogi/R.Y5)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed