oleh

Tampilkan Kreasi Anak, Katar Unit 13 Desa Rajamandala Kulon Gelar Peringatan Isra Miraj

KBB, KAPERNEWS – Sejak pukul 16.00 WIB, sejumlah kreasi anak-anak dari dua majelis yang ada di RW 13, Kampung Pakemitan, Desa Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat ditampilkan dalam rangkaian peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, Minggu (21/03).

Dalam acara yang diadakan oleh Karang Taruna (Katar) Unit 13 ini, dari mulai hapalan quran, pembacaan do’a-do’a pendek, hingga hadroh putra dan putri berkesempatan tampil karena acara digelar hingga malam hari.

Menurut Kang Abo ketua Katar Unit 13 yang bertindak sebagai ketua panitia acara, saat ditemui kapernews.com mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan di Unit 13 dalam rangka memperingati Isra Miraj utamanya untuk anak-anak yang kebetulan dilingkungan RW 13 itu banyak yang belajar mengaji.

“Adapun hal diadakan Isra Miraj itu untuk menampilkan anak-anak hapalan-hapalan quran yang kebetulan disaat ini anak-anak minim kegiatan. Yang tampil saat ini adalah anak-anak dari Majelis Taklim Al-Falah dan Majelis Sirojussa’adah,” terangnya.

Lebih lanjut pemilik nama lengkap Kurniawan Subarna ini mengatakan, tujuan digelar Isra Miraj ini cuma satu untuk menjadi pemuda yang berkarakter.

“Dalam artian agamis, tidak melebihi sifat-sifat yang kebtulan saat ini remaja-remaja banyak salah jalur lah istilahnya. Kita sebagai Karang Taruna RW 13 menghimbau dan mengajak khususnya buat anak-anak muda sekarang diadakannya isra miraj ini mengingat sejarah Rasulullah SAW supaya kita berada di jalur yang benar,” tuturnya.

“Harapannya, mudah-mudahan dengan diadakannya Isra Miraj Nabi Muhammad SAW menjadi tauladan bagi kita semua,” kata kang Abo menambahkan.

Meski begitu, ditengah masa pandemi seperti sekarang, panitia acara menetapkan protokol kesehatan kepada warga yang hadir.

“Alhamdulillah semua warga mengikuti protokol kesehatan yang kita terapkan sesuai anjuran pemerintah,” ujarnya

(KN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed