oleh

Pasukan Paskibra SMKN 2 Rangkasbitung, Patih Prahasta, Sabet Tiga Gelar Juara di Awal Tahun 2023

LEBAK, KAPERNEWS – Memasuki Tahun 2023 Pasukan Pengibar Bendera SMKN 2 Rangkasbitung, yang memiliki julukan Patih Prahasta, menorehkan prestasinya di awal tahun 2023, dalam ajang Lomba Antar Pelajar Open, LASKAR SEASON 3 Tingkat SMA – SMK – MA sederajat, se Bogor Raya, yang di selenggarakan di SMAN 1 Bojong Gede pada 8/1/2023

Dalam ajang tersebut, Pasukan Patih Prahasta SMKN 2 Rangksbitung yang di komandoi oleh Hijaj Rizkia Aditiya, mampu menyabet tiga gelar sekaligus, diantaranya Juara Harapan 1, Juara Danton Terbaik 3 dan Juara Variasi Formasi 1.

Saat di konfirmasi Kapernews.com,Hijaj rizkia aditiya, mengaku senang meski teamnya tidak menjadi juara umum dalam ajang tersebut.

“Saya bersama team Patih Prahasta sangat puas dan senang dengan keberhasilan ini, meskipun dalam ajang ini kami tidak meperoleh gelar juara umun, namun ini adalah hasil kerja keras semua team. Semoga ini adalah awal yang baik di tahun 2023, semoga kedepan kami mampu merah prestasi yang lebih gemilang lagi di setiap Even lainnya,” ungkapnya.

Masih kata Hijaj, saya mengucapkan terimakasih kepada semua team, Guru Pembingbing dan Kepala Sekolah karena berkat Do’a dan suportnya kami bisa seerti saat ini. Dan saya mengajak kepada semua team Patih Prahasta agar terus giat berlatih karena ini adalah baru permulaan untuk kita bisa lebih baik lagi kedepannya,” tandas Hijaj.

Sentara itu, Edi Ruslani, M. Pd, saat di konfirmasi mengaku bangga atas prestasi yang raih pasukan paskibra di awal tahun 2023 tersebut.

“Saya beserta seluruh para Dewan Guru sangat bangga atas apa yang sudah di raih oleh paskan pengibar bendera dalam ajang Lomba Antar Pelajar se Bogor Raya, meskipun mereka beluma mampu menjadi juara umum, namun hal ini sudah cukup membanggakan, mengingat dalam ajang tersebut tentu persaingannya sangat ketat,” ungkap Edi.

Lebih lanjut Edi Ruslani, mengatajan, namun saya berpesan kepada pasukan pengibar bendera dan seluruh peserta didik, jangan berpuas diri, teruslah belajar dengan giat, karena jika kita giat belajar dan berlatih, saya yakin kedepan SMKN 2 Rangkasbitung mampu bersaing dengan Sekolah lain, baik tingkat Kabupaten, Provinsi maupun Nasional dan menorehkan Prestasi yang gemilang,” pungkasnya berpesan.

Lomba Paskibra Antar pelajar “LASKAR SEASON 3” Tingkat SMA/SMK/MA Se-derajat Se-Bogor Raya Open yang dilaksanakan pada tanggal 08 Januari 2023, yang bertempat di SMAN 1 Bojong Gede dengan meraih kategori :
1. Juara Harapan 1
2. Juara Danton Terbaik 3
3. Juara Variasi Formasi 1

(RAI KUSBINI)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed