oleh

Kepsek SMPN 2 Rangkasbitung Support Tiga Anak Didiknya Ikuti Jambore Nasional

LEBAK, KAPERNEWS – Tiga peserta didik SMPN 2 Rangkasbitung, yakni Sopyan, Najwa dan Islah yang bergabung dengan Kontingen Kwarcab Pramuka Kabupaten Lebak Banten mendapat support penuh dari seluruh keluarga besar SMPN 2 dan Kepala Sekolah Drs. Haryanto untuk mengikuti Jambore Nasional yang diselenggarakan di Buki Perkemahan Cibubur.

Drs. Haryanto kepada kapernews.com pada Jumat (12/8) mengungkapkan jika dirinya dan seluruh jajaran SMPN 2 Rangkasbitung mendukung penuh ketiga anak didinya ikut dalam Jambore Nasional di Cibubur.

“Saya selaku Kepala Sekolah beserta seluruh keuarga besar SMPN 2 Rangkasbitung sangat mendukung dan mensupport Sopyan, Najwa dan Islah untuk bergabung dengan Kwarcab Kabupaten, untuk mengikuti Jambore Nasional di tahun 2022 ini,” ucapnya.

Selain itu, menurut Drs. Haryanto, pihaknya merasa bangga ketiga anak didiknya ikut andil dalam kegiatan yang diikuti peserta seluruh Indonesia.

“Kami merasa bangga dan mengucapkan Alhamdulillah karena peserta Didik SMPN 2 Rangkasbitung ada yang mewakili sekolah untuk bergabung dengan team Kwarcab Kabupaten Lebak. Semoga dengan keikutsertaannya, mereka mampu mendapatkan pengalaman dan pengetahuan serta mampu memperdalam rasa cinta tanah Air dan Bangsa ini,” tandasnya.

(RAI KUSBIN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed