oleh

Konservasi Daya Air, DPUPR Blora Lakukan Penanaman Pohon di Bantaran Sungai Lusi Bersama Hijau Blora Indonesia

BLORA, KAPERNEWS.COM – Dalam rangka memperingati Hari Sejuta Pohon yang jatuh pada tanggal 10 Januari lalu, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten Blora bersama Lembaga Konservasi Lingkungan Hijau Blora Indonesia melakukan penanaman pohon di bantaran Sungai Lusi Blora, dekat Jembatan Pakis turut Desa Andongrejo, Blora, Jawa Tengah, Jum’at (27/01/2023).

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Blora melalui Kabid Sumber Daya Air (SDA), Surat menyampaikan, bersama-sama lembaga lingkungan untuk berkontribusi dalam rangka konservasi daya air.

“Kami bersama-sama teman dari Lembaga Konservasi Lingkungan Hijau Blora Indonesia, nanti setiap tahun juga bisa mengambil satu tindakan nyata untuk melakukan kegiatan konservasi sumber daya air dengan melakukan penanaman pohon di sekitar bantaran sungai Lusi,” terangnya.

Lanjutnya, penanaman bertujuan untuk mengurangi dampak kerusakan tanah longsor yang ada di sepanjang sungai Lusi yang ada di Kabupaten Blora.

“Hari ini kita lakukan penanaman pohon berbagai jenis mulai dari Trembesi, Mahoni, dan banyak jenis pohon lainnya.
Jumlah pohon yang kita tanam sebanyak 50 pohon yang sudah kita tanam baik di sebelah utara maupun selatan bantaran sungai Lusi,” tambahnya.

Surat menambahkan, untuk ke depannya pihaknya berencana akan bergerak di sepanjang sungai Lusi.

“Kali Lusi yang ada di kelurahan Mlangsen dari jembatan Bangkle ke timur, rencana akan kami lakukan penanaman dan follow up agar hasilnya bisa berjalan dengan optimal,” terangnya.

Surat menyampaikan bahwa titik-titik lokasi tanah longsor dari Andongrejo ke timur.

“Banyak titik-titik lokasi longsor, sampai ke Karangjati juga ada,” imbuhnya.

Dirinya menyampaikan, untuk ke depannya pihaknya akan berkolaborasi bersama-sama Hijau Blora Indonesia untuk bersama-sama memberikan edukasi kepada masyarakat Blora.

“Terutama masyarakat yang ada di sekitar bantaran sungai Lusi untuk ikut bersama-sama bagaimana menggiatkan konservasi sumberdaya air dengan cara penanaman pohon bisa berjalan dengan baik. Dengan demikian kita bisa mewujudkan visi misi Bupati Blora untuk bisa Sesarengan mBangun Blora. Mari Sesarengan melakukan kegiatan konservasi sumberdaya air,” pungkasnya.

(Abu Sahid)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed