oleh

USPIKA Kalianda Hadiri Pembangunan Jooging Track, Di Desa Sukaratu

-Pemerintahan-2.109 views

LAMSEL, KAPERNEWS. COM – Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes)Tahun Anggaran (TA) 2019 di Tahap III, Pemerintahan Desa (Pemdes) Sukaratu Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, fokuskan pembangunan dibidang Infrastruktur, terutama untuk peningkatan jalan lingkungan yang berada di beberapa dusun di wilayah desa tersebut. Sabtu,(14/12/2019).

Melalui Dana Desa (DD) di Tahap III ini, Pemdes Sukaratu, Kecamatan Kalianda, merealisasikan Dana Desa (DD) di akhir tahun ini yakni, melaksanakan pembangunan infrastruktur dengan pembangunan Betonisasi Jooging Track, yang berada di Lapangan Raden Mas, Desa Sukaratu. Dalam pelaksanaanya tersebut di saksikan ataupun mengundang dari Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan.

Zaidan. SE, selaku Camat Kalianda beserta jajaranya, juga turut hadir Kupt Dinas PUPR Munadi. ST, serta juga turut hadir Bhabinkamtibmas Desa Sukaratu, Aiptu M. Saleh YS, dan Bhabinsa Desa Sukaratu, Serda Jamari, selaku Pendamping Desa Sukaratu, Heni Lia saputri yang juga ikut hadir dalam kegiatan pelaksanaan pembangunan tersebut.

Kepala Desa (Kades) Desa Sukaratu, Robi Cahyadi yang di dampingi oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) menyampaikan langsung kepada pewarta Infodesaku, “Bahwa bentuk pembangunan yang sudah dilakukan kami atas nama Pemerintahan Desa Sukaratu, merupakan program yang sudah di prioritaskan sesuai dengan apa yang sudah di tuangkan Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Desa (RAPBDes) Desa Sukaratu Tahun 2019 “. Papar Robi Kades Desa Sukaratu yang menjabat periode 2019 -2025 ini.

“Adapun pembangunan yang dilaksanakan pada tahap III, di akhir Tahun 2019 ini, ada beberapa kegiatan pembangunan Rabat Beton, dalam rangka peningkatan jalan lingkungan yang terdapat dan berada di beberapa dusun Desa Sukaratu. Diantaranya di Dusun 01 Rt 01 Ruas1, dengan Volume 54 Mx1,2 M x 0,10 dengan alokasi anggarannya sebesar Rp,15.029.000,- “. Jelasnya.

Kades Sukaratu ini melanjutkan, “Sedangkan untuk kegiatan di Ruas 2, Volume 19 M x 1,2 M x 0,08 M, dengan anggarannya sebesar Rp 3.560.000,- Dan Ruas 3 Volume 59 M x 1,2 x 0,08 M, dengan anggarannya sebesar Rp 9.167.500.- serta
Pembangunan Rabat Beton untuk Dusun III Rt 06, Gang Way Sukhung, Volume 69 M x 1,2 M x 0,10 M, dengan anggarannya Rp.10.380.000,- serta di Gang Mawar Volume 51 M x 1,2 M x 0,80 M, dengan anggarannya sebesar Rp10.380.000,-.” Katanya.

Kades Sukaratu Robi Cahyadi menambahkan, ” Untuk pembangunan yang masih dalam tahap proses pengerjaan meliputi, pembangunan Jooging Track yang ada di Lapangan Desa Sukaratu, di Dusun 01 Rt 01 dengan Volume 301 M x 2 M x 0,12 M dengan anggarannya sebesar Rp.132.472.800,-.” Katanya.

Lebih lanjut Robi Cahya mengatakan, “Pembangunan Rabat Beton Dusun 01 Rt 01 di Gang Juman dengan Volume 85 M x 2,5 M x 0,12 M, dengan anggarannya sebesar Rp 69.103.400,-. Dan pembangunan Gedung Puskesmas Pembantu (PUSTU) 5.5 x 3,5 M, 1unit, 2,8 x 4 M, 1unit anggarannya sebesar Rp.69.103.400,-“.Imbuhnya.

Selanjutnya Robi Cahyadi selaku Kades Sukaratu mengatakan, bahwa pembangunan Infrastruktur Sarana dan Prasarana di Desa Sukaratu, allhamdulilah masyarakat Desa Sukaratu sangat menerima terkait dengan pembangunan yang ada dan di lakukan karena memang sesuai dengan apa yang dibutuhkan warga masyarakat setempat.

“Robi Cahyadi selaku Kepala Desa Sukaratu, berharap apa yang selama ini sudah di capai, baik di pemerintahan atau pejabat yang lama, maupun kami yang sekarang ini, untuk mari kita bersama – sama kepada seluruh warga masyarkat ada untuk membangun desa, memelihara serta menjaga dan merawat sebaik -baiknya. Aset – aset desa yang ada untuk bisa kita pergunakan dalam jangka waktu yang berkepanjangan”. Pungkasnya.

(Sol/Irgi/R.YS)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed