oleh

Bupati bersama Wakil Bupati Pasangkayu Kunker dan Tata Muka dengan Warga Bambaira

PASANGKAYU, KAPERNEWS.COM –
Bupati Pasangkayu Yaumil ADJ dan Wakil Bupati Herny Agus bersama Jajaran Pemerintah Kabupaten Pasangkayu, melaksanakan kunjungan kerja dan tatap muka yang ke- 2 bersama masyarakat Kecamatan Bambaira sebagai bentuk kewajiban dalam menampung, menyalurkan, serta menindak lanjuti aspirasi masyarakat Kecamatan Bambaira. Jumat, 12/03.

Rombongan Bupati dan Wabup ini disambut langsung oleh Camat Bambaira Muh.Abduh didampingi para Kades dan perangkat Desa. Kegiatan ini dilaksanakan juga untuk mendekatkan diri pada aparatur pemerintahan hingga lingkup terkecil

Dalam sambutannya, Yaumil ADJ mengajak seluruh masyarakat Bambaira untuk membantu Pemerintah kedepannya agar lebih baik lagi. Untuk Optimalkan pelayanan publik bagi masyarakat, Kepada Camat dan para Kepala Desa, Yaumil tekankan agar lebih banyak turun mendengar keluhan warga secara langsung.

“Camat dan Pak Desa Jangan terlalu banyak di Kantor. Rajin kelapangan Mendengar Keluhan- keluhan masyarakat secara langsung, ” Seru Yaumil.

Ia juga berpesan agar gelorakan kembali kerja bakti Jumat bersih, sebagai ajang memupuk persatuan dan gotong royong.

Sementara Wabup Herny Agus Ibu imbau, segala kegiatan sosial masyarakat untuk tetap meematuhi protokol kesehatan dan mentaati anjuran Pemerintah agar terhindar dari virus corona.

Herny Agus juga berharap kepada Camat Bambaira dan para Kades untuk mengoptimalkan lagi lahan-lahan yang kosong supaya bisa bermanfaat bagi masyarakat.

Kegiatan kunjungan kerja dan tatap muka ini dalam rangka mendengarkan aspirasi, masukan dan saran segenap warga terkait dan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Pemerintah Kabupaten Pasangkayu
dengan melakukan sesi tanya jawab. (Ags/Asw)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed