oleh

Evaluasi 10 Program Pokok PKK Rakernas IX di Kecamatan Jepon, Bunda Ainia: Mari Sayangi dan Lindungi Anak-anak

BLORA, KAPERNEWS.COM – Evaluasi 10 Program Pokok PKK Rakernas IX dengan Desa Binaan yaitu Desa Seso dan Desa Semanggi dilakukan TP PKK Kabupaten Blora di Kantor Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Senin (24/10/2022) mulai pukul 09.00 WIB pagi tadi.

Kegiatan diawali dengan meninjau TK/ PAUD setempat. Anak-anak menyambut dengan gembira kedatangan Ketua TP. PKK Kabupaten Blora selaku Bunda PAUD Kabupaten Blora. Bersama Bunda PAUD anak-anak bernyanyi dan bermain bersama.

“Terimakasih atas kedatangan Bunda Ainia-Arief Rohman beserta rombongan, terimakasih untuk bimbingan kepada kami, semoga Kecamatan Jepon bisa lebih maju seperti kecamatan-kecamatan yang lain,” kata Sumartini selaku Camat Jepon dan Ketua TP. PKK Kecamatan Jepon.

Pada kesempatan ini Bunda Ainia Arief- Rohman berpesan agar Kecamatan Jiken segera membentuk dan mengaktifkan forum anak, posyandu remaja, karang taruna, yang nantinya akan saling bergandengan tangan.

“Karena dengan bergandengan tangan pekerjaan akan lebih mudah. Kemudian dari forum anak yang dibentuk akan mengajarkan bagaimana dalam berorganisasi, bersosial untuk kebermanfaatan bagi masyarakat, itu kita tanamkan dari remaja,” ucap Bunda Ainia.

Disampaikan Bunda Ainia, bahwa Bapak Presiden RI Joko Widodo mengatakan beberapa tahun ke depan dunia akan mengalami resesi global.

“Dikatakan bahwa di banyak negara akan tumbang dalam hal ekonomi, kita sebagai TP. PKK Pokja II khususnya harus menguatkan dan meningkatkan UMKM untuk mengatasi resesi global tersebut. Karena UMKM lah yang akan menopang kita,” terangnya.

Pada akhir sambutannya Bunda Ainia Shalichah-Arief Rohman berpesan agar menyayangi dan melindungi anak-anak.

“Jangan sampai ada kekerasan anak. Dengan cara jangan biarkan anak kita bermain handphone atau gadget tanpa pengawasan, kita kasih komitmen dalam penggunaan gadget. Semoga dengan begitu bisa untuk mengurangi kriminalitas anak,” pungkasnya.

(Abu Sahid/ Eko Arifianto)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed