oleh

Mahasiswa KKN-T IPB Adakan Farm in School, Edukasi Pertanian Siswa SDN Roda Kota Bogor

BOGOR, KAPERNEWS.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Institut Pertanian Bogor (IPB) telah sukses menggelar program “Farm-in-School” di SDN Roda Kota Bogor. Program ini bertujuan untuk memberikan edukasi pertanian kepada para siswa sekolah dasar, dengan fokus pada teknik penanaman sayur menggunakan metode semi-hidroponik.

Program ini dilaksanakan pada 20 Juli hingga 26 Juli 2023. Selama program “Farm-in-School” berlangsung, mahasiswa KKN IPB memberikan pemahaman dasar mengenai tanaman hidroponik, cara merawat tanaman, hingga ketahanan pangan kepada para siswa. 

“Semi hidroponik adalah teknik yang termasuk mudah untuk diikuti anak kecil. Kemungkinan berhasilnya sangat tinggi. Tanaman yang ditanam juga dapat dipanen dengan cepat”, Yusuf, Mahasiswa KKNT Fakultas Pertanian. 

Salah satu siswa SD Roda juga mengungkapkan kesenangannya dalam pembelajaran menanam. Tanaman yang ditanam adalah pakcoy, kangkung, dan bayam. Hal ini sekaligus mengajarkan siswa untuk memakan sayur.

Kegiatan “Farm-in-School” ini mendapatkan dukungan positif dari pihak sekolah dan orang tua siswa, yang menyambut baik upaya untuk memberikan pengetahuan praktis kepada anak-anak seputar pertanian dan ketahanan pangan. “Kami sekolah senang dapat bekerja sama dengan mahasiswa IPB dalam program ini. Anak-anak seneng banget belajar menanam.” ungkap Ibu Ira, salah satu guru di SDN Roda Kota Bogor.

Kegiatan “Farm-in-School” ini merupakan bagian dari upaya mahasiswa IPB dalam mendorong penerapan pertanian berkelanjutan dan memberdayakan masyarakat setempat untuk menghasilkan tanaman sayur secara mandiri. (*)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed