oleh

Rizki Kisruh Pasar Smarang Garut, “Modal Rp. 200 Juta, Oknum Disperindag Untung Ratusan Juta?”

GARUT, KAPERNEWS.COM – Dibawah keluh kesah para pedagang, Dinas perindustrian, perdagangan dan ESDM (Disperindag dan ESDM) Kabupaten Garut menganggarkan belanja Rp. 200 juta untuk pengadaan buku kepemilikan kios, termasuk para pemilik kios/los di kawasan pasar wisata samarang.

Penelusuran kapernews.com di pasar samarang, pemilik kios/los membayar uang administrasi mulai dari Rp. 50-200 ribu agar bisa mendapatkan buku kepemilikan kios (mirip BPKB kendaraan). Hal tersebut dibenarkan oleh pedagang.

“Betul, saya juga diminta untuk administrasi katanya Rp. 200 ribu, dan untuk los yang dibawah Rp. 50 ribu,” kata sumber yang meminta tidak disebut namanya.

Lanjutnya, dulu juga pernah ada sosialisasi di aula desa kalau buku kepemilikan kios bayar, dan itu juga disampaikan oleh pak Tarpia (ketua IWAPA). Kami warga pasar tidak bisa apa-apa kan ingin memiliki kios/los untuk berdagang.

Masih di pasar samarang, sumber lain mengungkapkan hal sama, saya punya los di basment harus bayar administrasi Rp. 50 ribu, kata sumber lain kepada kapernews.com dan Logikanews.

“Ia bener, dulu sempat ada sosialisasi tentang buku kios/los. Memang ada administrasinya,” ungkat sumber, sabtu (8/12/18).

Untuk diketahui, Disperindag dan ESDM Kabupaten Garut telah menganggarkan dana sebesar Rp. 200 juta untuk mencetak buku kepemilikan kios sebanyak 7.962 buah dengan kode kegiatan 3.06.3.07.01.18.007 pengadan cetak buku kepemilikan kios, tahun anggaran 2018.

Bila diprediksi jumlah kios 600 (belum termasuk los) bila dikali rata-rata 150 ribu, oknum Disperindag dan ESDM meraup keuntungan ratusan juta.

Dikonfirmasi melalui sambungan seluler whatsapp, Ahmad Ramdani yang akrab disapa Dani (Kabid Pasar) belum memberikan penjelasan perihal adanya indikasi dugan pungutan buku kepemilikan kios di pasar samarang.

 

Laporan : Asep Apdar/Oki

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed