oleh

Pandemi, Wabup Tri Yuli Didampingi Ketua Cabang ACT Pati Salurkan Sembako

BLORA, KAPERNEWS.COM – Penyerahan bantuan sembako secara simbolis dilakukan kepada 3 orang yang dilakukan oleh Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, didampingi Ketua Cabang ACT Pati Acep Chaniago, di ruang Lobi Setda Blora.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora bersama Aksi Cepat tanggap (ACT) kembali menyalurkan bantuan sembako untuk warga terdampak pandemi, yang kami disalurkan kepada warga Kecamatan Jepon, Rabu (4/8/2021) kemarin.

Wakil Bupati menyampaikan apresiasi atas peran ACT yang telah membantu Kabupaten Blora dalam membantu masyarakat yang terdampak pandemi.

“Terimakasih untuk partisipasi dari ACT untuk Kabupaten Blora, Insyaallah ini tidak untuk pertama dan terakhir semoga bisa berkelanjutan sampai ke depannya,” terang Mbak Etik sapaan akrab Wabup itu.

Mbak Etik juga berpesan kita harus saling membantu satu sama lain untuk mengatasi Covid terutama dalam bidang perekonomian.

“Jadi kita bersama-sama bergotong royong bagaimana mengatasi dampak Covid- 19 ini terutama bagi masyarakat yang terdampak di bidang ekonomi,” tambahnya.

Ketua Cabang ACT Acep Chaniago berharap dengan adanya penyerahan bantuan ini nantinya turut membantu dan bermafaat bagi masyarakat yang berhak meneima.

“Dari kami ini semoga bermanfaat dan dengan program ini bisa sedikit membantu saudara-saudara kita, semoga dengan hadirnya kita membantu masyarakat yang ada di Blora. Karena memang wilayah kerja kami ada 5 Kabupaten Insyaallah kami akan terus kontribusi,” ucap Acep

Saat dikonfirmasi, Koordinasi Relawan ACT cabang Pati Wahyu berharap bantuan yang diberikan bermanfaat untuk warga masyarakat Kabupaten Blora.

“Harapan ke depan ACT dan pemerintah Kabupaten Blora terus bersinergi untuk membagikan bantuan bantuan untuk masyarakat Blora terutama untuk kemanusiaan dan semoga ke depannya terus berlanjut karena masih banyak program dari ACT yang bisa bersinergi bersama Pemkab Blora,” ungkap Wahyu.

Salah satu perwakilan penerima adalah Ibu Ngasipah (65) yang hanya tinggal bersama suaminya sendiri dirumah. Dirinya semula berjualan nasi, namun dengan adanya pandemi ini sudah lama tidak berjualan. Ibu Ngasipah sangat berterima kasih atas diberikan bantuan, dan bisa digunakan untuk menyambung hidup sehari-hari.

Saat dikonfirmasi awak media, Lurah Jepon Suwarno menerangkan adanya PPKM Darurat ini bisa menyadari untuk pencegahan Covid-19 karena PPKM Darurat bahwa pekerjaan dia terganggu dengan adanya ppkm darurat semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk mereka.

“Terima kasih kepada ACT, Wakil Bupati dan staf Pemda memang perlu untuk di bantu dan saya juga berterima kasih Mas Firman yang telah mengusahakan untuk warga di RW 01,semoga bisa bermanfaat untuk warga saya yang sangat membutuhkan,” pungkasnya.

(Abu Sahid/ Eko Arifianto)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed