oleh

AMPI Gelar Open Turnament Futsal Tingkat Pemuda Pelajar Di Lampung Selatan

-Pendidikan-1.510 views

LAMSEL, KAPERNEWS.COM – Organisasi Kepemudaan (OKP) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), Partai Golkar, mengadakan pertandingan Open Turnament Futsal CUP 1, 2019, di tingkat Pemuda dan Pelajar. Dimana kegiatan tersebut di laksanakan selama Dua hari yang di mulai sejak pada Tanggal 23 hingga 24 Bulan November Tahun 2019.

Open Turnament Futsal CUP 1 ini, diikuti oleh para pemuda untuk siswa pelajar SMA, SMK atau sederajatnya yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. Sebanyak 25 Sekolahan yang mengikuti, menjadi sebagai peserta Tim Klub Futsal yang berlaga dan bertanding dalam kegiatan ini. Sabtu, (23/11/2019).

Open Turnament Futsal CUP 1, yang di selenggarakan oleh OKP, AMPI Lampung Selatan ini, merupakan organisasi pemuda yang di bawah naungan dan di bentuk oleh Partai Golkar. Acara yang di pusatkan di Gedung Olah Raga (GOR) Mini Way Handak, bertempat di Desa Kedaton Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan.

Dihadiri oleh Ketua AMPI Propinsi Lampung, Dr Hi.Ardito, serta Sumarna.SE, Ketua DPD AMPI Lampung Selatan, Akbar Bintang Putranto, serta Sekretarisnya yakni, Rachmad Nuryansyah Amd. Firmasyah Ketua OKP, KNPI dan juga sekaligus selaku pembina AMPI Lampung Selatan hadir di kegiatan tersebut.

Dr. H. Ardito selaku Ketua AMPI Propinsi Lampung dalam arahannya mengatakan, “Di adakanya kegiatan ini merupakan sebagai ajang untuk membangun glora semangat dan kreatipitas para pelajar di Bidang Olahraga”. katanya.

Dr. H. Ardito Ketua AMPI Lampung ini juga berharap kepada Pemerintah Daerah (PEMDA) Lampung Selatan, baik kepada organisasi maupun Stecke Older yang ada Lamsel, untuk dapat bekerja sama, sehingga para pelajar terutama yang ada di Lamsel, bisa menyalurkan energi yang besar mereka kejalur yang positif.

“Kuhusus kepada para pelajar sebagai generasi muda untuk terus bisa belajar, berkreatifitas, sehingga tercapai masa depan yang cerah. Sehingga menjadi insan manusia yang berguna di masa depan, terutama untuk diri sendiri, masyarakat, Bangsa dan Negara”. Pungkasnya.

(SOL/R.YS)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed