oleh

Ditemukan Satu Orang Positif Corona, 7 Lokasi di Kota Garut Ditutup

GARUT, KAPERNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Garut hari ini melakukan penutupan di tujuh lokasi. Hal tersebut guna mencegah penyebaran Corona virus di Kabupaten Garut.

“Setelah ditemukan kembali satu orang positif Corona yang berasal dari Garut Kota, maka salah satu untuk memutus penyebaran covid-19, Garut kota harus dilakukan Lockdwon dimulai hari ini,” ucap Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Garut, Suherman, Minggu (26/4/2020).

Lanjutnya, ada tujuh titik yang kami tutup hati ini, dan diberlakukan sejak pukul 12.00, adapun tujuh titik itu adalah daerah Ranggalawe, Asia, Guntur dan Apotik Sari, jalan Bank, Pajajaran, Guntur.

Mudah-mudahan semua semakin sadar, karena salah satu unsur untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 adalah tidak adanya berkumpul, akitivitas dan keramaian-keramaian. Kami mohon kepada masyarakat memperhatikan himbauan-himbauan pemerintah, tegas Suherman.

Terpisah, Larry Bule mengapresiasi tindakan represif dari Pemda Garut untuk menutup beberapa titik yang dikategorikan rawan akan Corona virus, namun tentunya Pemda Garut juga harus memperhatikan kebutuhan makan mereka.

“Tanggap represif dari Pemda Garut patut kita apresiasi, namun tentunya harus diimbangi dengan kebutuhan makan bagi warga yang jalannya ditutup,” ucap Bule, Sekjen KOTI Pemuda Pancasila MPC Garut melalui sambungan selulernya, Minggu (26/4/2020).

Penutupan ini, terang Bule, tidak berlaku 1 X 24 jam, tetapi kabarnya kan dari pukul 12.00 hingga pukul 17.00 sore, jadi harus tetap waspada terhadap virus corona, tutupnya. (Asep Apdar)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed