oleh

Kapolsek Bayongbong Gelar Operasi  Yustisi Disemua Instansi

GARUT, KAPERNEWS.COM – Operasi yustisi merupakan kegiatan penegakan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, untuk menekan penyebaran Virus Ciroba (Covid-  19) dari mulai tingkat provinsi, kabupaten sampai ke tingkat kecamatan.

Saat ini pemerintah sedang gencar gencarnya melaksanakan Operasi Yustisi tersebut. Namun ada yang berbeda dengan operasi yustisi kali ini, seperti yang dilaksanakan oleh tim gugus tugas pencegahan penyebaran covid 19 Kecamatan Bayongbong yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Bayongbong, AKP Cecep Bambang, A.Md, serta di dampingi oleh tim satgas Covid dari Kabupaten Garut, Jum’at, 05/ 02/ 2021).

Dikatakan Kapolsek Bayongbong AKP Cecep Bambang, A.Md disela sela kegiatan tersebut, sasaran utama pelaksanaan operasi yustisi saat ini yaitu penegakan disiplin ke instansi instansi perkantoran maupun sekolah sekolah.

“Tim bergerak secara mobiling ke perkantoran dan kemudian memeriksa kelengkapan sarana dan prasarana yang berkaitan dengan protokol kesehatan seperti tempat cuci tangan, hand sanitizer, persediaan masker dan juga alat pengecek suhu tubuh”, terang Kapolsek

Lanjutnya, Dari hasil pelaksanaan operasi yustisi dengan sasaran perkantoran ini, hasilnya sebagian besar perkantoran di Kecamatan Bayongbong sudah melengkapi sarana dan prasarana protokol kesehatan.

“Alhamdulillah pada umumnya perkantoran di wilayah kerja Kecamatan Bayongbong sudah melengkapi sarana prasarana yang berkaitan dengan protokol kesehatan dan juga melaksanakan protokol kesehatan dalam kegiatan kesehariannya baik itu jaga jarak ataupun penggunaan masker”, agar penyebaran Virus Corona bisa cepat teratasi tutupnya. (Bangbang)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed