oleh

Panen Ikan, TP PKK Blora Berbagi Paket Nasi Lauk

BLORA, KAPERNEWS.COM – Untuk memberikan manfaat kepada masyarakat luas dari hasil panen ikan patin dan lele kebun PKK Kabupaten Blora, pada hari ini hasil olahannya dibagikan dalam acara Jum’at Berbagi, Blora, Jawa Tengah, Jum’at (5/11/2021) 08.00 WIB pagi.

Ketua TP PKK Kabupaten Blora, Pengurus serta paket nasi di Jumat Berbagi

“Kita dari TP PKK Kabupaten Blora ikut berbagi hasil panen ikan lele dan patin dari kebun PKK kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Ketua TP PKK Kabupaten Blora Hj. Ainia Sholichah, SH, M.Pd.AUD, M.Pd.BI yang diwakili oleh Ketua Bidang Pokja III PKK Kabupaten Blora Sri Mulyani Adi Purwanto selaku Koordinator Acara, Jumat (5/11/2021).

Dijelaskan, hasil panen berupa ikan dibagikan ke masyarakat sudah dalam bentuk olahan. Paket nasi beserta lauk sebanyak 100 bungkus, berisi nasi, mie goreng, tempe goreng, lele/patin goreng, lalapan dan sambal.

“Kita bagikan ke tenaga kebersihan di pendopo, satpam/ penjagaan, tukang-tukang becak, pemulung, satgas saber sampah, PKL, dan lain sebagainya,” terangnya.

TP PKK Kabupaten Blora membagikan paket nasi beserta lauk kepada masyarakat

Jum’at Berbagi berlangsung sekitar 1 jam. Tim I meluncur dari pendopo menuju ke Jl. dr. Soetomo – Jl. A.Yani – Jembatan Jenar-Beran – Jembatan Kaliwangan – Jl. Sumbawa – Jl. Nusantara – Jl. Raya Blora-Purwodadi dan Alun-alun, sedangkan Tim II dengan rute Kridosono – Blok T.

“Semoga membawa berkah dan manfaat bagi kita semua,” tutupnya.

(Abu Sahid/ Eko Arifianto)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed