oleh

Janda Penyandang Tunadaksa Mengharapkan Bantuan Dari Pemerintah

TANGERANG, KAPERNEWS.COM -Janda muda penyandang tunadaksa mengharapkan bantuan dan perhatian dari pemerintah. Tepatnya di jalan Dadap Bubulak RT 02 RW 02 Desa Pangadegan, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Rabu (15/07/2020)

Bantuan sosial dan bantuan tunai yang digadang-gadang akan diterima masyarakat yang membutuhkan, ternyata menyisakan cerita sedih dari seorang janda penyandang tunadaksa dan mempunyai dua orang anak

Neneng Nuraini (35), mengungkapkan pada awak Media “Jangankan dapet bantuan dari pemerintah buat makan ajah saya keliling minta – minta ke lapak-lapak limbah alhamdulilah mereka mau bantu saya,” paparnya

Lanjutnya, Saya kira saya bakal dapet bantuan dari pemerintah ternyata enggak, malah yang dapet Bantuan dari Pemerintah orang yang kerja bahkan saya seorang janda yang cacat, malah gak dapet”, ucap nya

“Dulu mah, saya sering dapet aja santunan dari Almarhum Lurah Miftahudin pas Lurah nya ganti, bantuan tidak ada lagi. Saya berharap pemerintah bisa memperhatikan orang-orang yang tidak mempunyai penghasilan khusus nya diwialayah dadap bubulak tangerang”, harapnya

Ditempat yang berbeda Fudori selaku ketua RT 02 membenarkan. “Di wilayah saya yang dapat bantuan dari pemerintan cuma enam (6) itupun kl ga salah dari dana desa, total keseluruhan di RT saya 110 orang, dan Nama ibu Neneng saya masukin juga”, tegasnya

Laporan ; *(Wiji Lastini/BR)*

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed