oleh

Wabup Helmi Budiman Buka Musdis AMS Distrik 005 Garut yang ke X

GARUT, KAPERNEWS.COM -Musyawarah AMS distrik 005 Garut dengan agenda pemilihan ketua baru dilaksanakan di gedung lasminingrat jalan Ahmad Yani Garut 17-9-2022 Hadir dalam acara tersebut Wakil bupati Garut dr Helmi Budiman.ketua Umum AMS pusat Drs Noery Ispandji Firman ,ketua AMS Garut Dicky Hidayat, pembina AMS Jawa Barat Jendral Purn Asep mantan Kasdam III Siliwangi, serta para Tamu undangan dan Anggota Ams Distrik 005 Garut.

Dalam laporannya panitia yang disampaikan Asep Mulyana bahwa Acara musdis AMS ke-10 dapat dilaksanakan meskipun dengan berbagai lika-liku dari awal namun ini merupakan perjuangan kami Insya Allah dengan izin Allah subhanahu wa ta’ala pada hari ini bisa dilaksanakan musyawarah ini.

Pada kesempatan ini saya mewakili dari panitia akan menyampaikan laporan bahwa kegiatan ini memang inisiasi yang sudah berjalan sekian bulan kita akan melaksanakan musyawarah ,ada pun beserta dalam hal ini diikuti oleh 28 dari rayon se Kabupaten Garut dan diikuti juga oleh gada, pitaloka ataupun dari pengurus distrik .

juga kami sampaikan bahwa kegiatan ini Alhamdulillah Kami punya moto dari AMS untuk AMS dan kita laksanakan seperti ini karena Alhamdulillah penganggaran dari rereongan rekan-rekan itu sendiri mudah-mudahan acara musdis ke X ini bisa lancar dengan sukses tanpa ekses.

Dalam sambutannya wakil bupati Helmi Budiman Menyampaikan bahwa
Dalampikiran kita semua pasti terbayang bagaimana Prabu Siliwangi dengan Kerajaan Pajajarannya.

Kerajaan yang namanya saja sudah Pajajaran sudah sejajar dan Siliwangi ini luar biasa saya kalau diingat negara yang sering saya pelajari itu pertama Kerajaan Pajajaran yang kedua adalah kerajaan Saba .

jadi kesimpulan saya ke dua kerajaan itu kalau kita telusuri dalam sejarah kuncinya adalah karena mereka memiliki Bendungan air tempat menyimpan air dan terbukti pula Ketika tempat menyimpan airnya hancur maka hancurlah semuanya .

Kabupaten Garut mempunyai Bendungan kecil-kecil tapi kita punya bendungan yang tidak terlihat yaitu hutan nya.

” kalau ingin membangun Garut saya sudah 9 tahun saya berkesimpulan salah satunya adalah kalau ingin mensejahterakan Kabupaten Garut Maka peliharalah hutannya ” ujarnya

Lebih lanjut wabup mengatakan bahwa kabupaten Garut merupakan kabupaten yang mempunyai sejarah dan peninggalan Prabu Siliwangi yang ujungnya kalau kita simpulkan adalah bagaimana kita harus memelihara hutan termasuk hutan sancang Prabu Siliwangi dengan berbagai ceritanya agar itu tetap menjadi hutan.

“Alhamdulillah saya sangat berbangga punya ormas seperti AMS yang ikut serta bersama-sama dengan pemerintah daerah kabupaten Garut untuk membangun Kabupaten Garut dengan jalan ngajaga sarakan ku pepelakan “. Ucapnya mengakhiri sambutan .

Musdis AMS distrik 005 Garut sendiri telah berhasil memilih ketua barunya untuk masa bakti 2022-2026 dengan dukungan penuh dari masing masing Rayon akhirnya kang Edi Supriyadi terpilih menjadi ketua . (Oki)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed