oleh

Aksi Penanaman 28 Ribu Pohon Oleh Patriot Desa Karawang

KARAWANG, KAPERNEWS – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-76, Patriot Desa Kabupaten Karawang bekerja sama dengan Balai Persemaian Permanen Purwakarta menyelenggarakan aksi penanaman pohon secara serentak.

Penanaman pohon berlangsung sejak tanggal 11 hingga 21 Agustus 2021. Ada sekitar 28ribu pohon terdiri dari tanaman keras dan buah-buahan yang ditanam di 21 desa tempat tugas Patriot Desa di Kabupaten Karawang.

Desa-desa tersebut antara lain 6 desa di Kecamatan Banyusari yakni Desa Tanjung, Kertaraharja, Talunjaya, Banyuasih, Mekarasih dan Pamekaran, 3 Desa di Kecamatan Cibuaya yakni Desa Kedungjeruk, Gebangjaya dan Cemarajaya, 2 desa di Kecamatan Cilamaya Wetan yakni Desa Muara dan Muara Baru, 2 desa di Kecamatan Cilebar yakni Desa Mekarpohaci dan Pusakajaya Utara, 2 desa di Kecamatan Pedes yakni Desa Dongkal dan Malangsari, serta masing-masing 1 desa di Kecamatan Jayakerta (Desa Medangasem), Kecamatan Purwasari (Desa Darawolong), Kecamatan Jatisari (Desa Mekarsari), Kecamatan Klari (Desa Cibalongsari), Kecamatan Telukjambe Barat (Desa Karangmulya), serta Kecamatan Majalaya (Desa Sarijaya).

Penanaman 1000 pohon di setiap desanya disambut baik oleh pemerintah desa, masyarakat setempat maupun Karang Taruna. Seperti halnya Karang Taruna yang ada di salah satu desa penempatan Patriot Desa yaitu Karang Taruna Desa Talunjaya sangat menyambut baik adanya aksi penanaman 1000 pohon ini sehingga dalam pelaksanaan penanaman pun dilakukan di setiap dusun yang terdiri dari tiga dusun yaitu Dusun Genteng, Dusun Kiara dan Dusun Talun Asman.

“Alhamdulillah terimakasih atas bantuan program penanaman 1.000 pohon, karang taruna bersama patriot desa sudah melaksanakan penanaman pohon di Dusun Genteng Desa Talunjaya. Sangat bermanfaat untuk penghijauan di Desa Talunjaya khususnya di Dusun genteng. Hatur nuhun.” Ujar Kang Sugita salah satu anggota Karang Taruna Dusun Genteng Desa Talunjaya yang merupakan salah satu penggerak lokal desa.

Aksi penanaman pohon merupakan bentuk kepedulian Patriot Desa dalam upaya menjaga kelestarian alam dan lingkungan desa. Patriot Desa merupakan program unggulan Pemerintah Provinsi Jawa Barat di bawah koordinasi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.

Dibandingkan dengan program-program pemerintah lainnya, Patriot Desa menggunakan pendekatan berbeda yaitu menempatkan manusia sebagai titik sentuh utama program. Patriot Desa hadir di desa-desa se-Jawa Barat yang berfungsi sebagai integrator, komunikator dan akselerator untuk menumbuhkan patriot desa sejati dari warga desa sebagai local champion.

Terhitung sejak Januari 2021, ada sekitar 28 Patriot Desa bertugas mendampingi masyarakat di 28 desa se-Kabupaten Karawang.

Tak hanya bergerak di sektor lingkungan, Patriot Desa juga bermitra dengan para penggerak lokal di desa-desa untuk mengembangkan sektor ekonomi di desa seperti pendampingan BUMDes, Desa Wisata dan UMKM.

Mayoritas melaksanakan pemberdayaan di sektor sosial yang mencakup pendidikan dan kesehatan antara lain giat literasi dan Taman Baca Masyarakat, pemberdayaan kaum muda (Karang Taruna) dan Kelompok Swadaya, Sanitasi Terpadu Berbasis Masyarakat serta pendampingan Kelompok Wanita Tani.

(KN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed