oleh

LSM KPMP Mulai Jalankan Program Renovasi 1001 Mushola se-Jawa Barat Dimulai di Cililin

KBB, KAPERNEWS – Sempat tertunda akibat kasus pandemi covid-19 yang terus melonjak naik, akhirnya program 1001 Mushola yang dicanangkan LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) KPMP (Komando Pejuang Merah Putih) Provinsi Jawa Barat dapat dimulai, ditandai dengan peletakan batu pertama yang dilakukan Ketua KPMP Markas Daerah Jawa Barat di Kampung Jaladri, Desa Karang Tanjung, Kecamatan Cililin, Jumat (17/9).

Ketua Markas Daerah Jawa Barat Deni ST, AR merasa bersyukur karena program pembangunan atau renovasi 1001 Mushola dapat dimulai.

“Alhamdulillah wasyukrulillah hari Jumat ini pada tanggal 17 september 2021 yang mana insya alloh diawali dengan peletakan batu pertama dimulainya bhakti KPMP terhadap negeri Renovasi 1001 mushola se Jawa Barat,” ungkapnya.

Dimana, sambung Deni, titik awal pembangunan atau renovasi dari Kampung Jaladri, Desa Karangtanjung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat.

“Ini menjadi tonggak awal Bhakti KPMP untuk negeri yang dimulai dari Markas Cabang Kabupaten Bandung Barat, Markas Anak Cabang Kecamatan Cililin Ranting Desa Karang Tanjung,” jelasnya.

Lebih lanjut Deni berharap apa yang bhakti KPMP untuk negeri melalui pembangunan atau renovasi mushola dapat bermanfaat bagi warga masyarakat.

“Semoga apa yang kita lakukan ini menjadi ladang Amaliah wabil khusus buat keluarga besar KPMP Jawa Barat, umumnya keluarga besar KPMP dan masyarakat di seluruh Indonesia” harapnya.

Besar harapan kami, sambung ia, dari pengurus Mada Jabar dan Markas Cabang Kabupaten Bandung Barat program ini kita berkesinambungan dan terus akan kita lakukan sampai titik nadir di 1001 Mushola di Jawa Barat.

“Dimana setelah pembangunan atau renovasi ini beres kita akan menyambung ke Gunung Halu, dari Gunung Halu terus ke Rongga, dilanjutkan ke Cipatat, dan di teruskan ke Batujajar, barangkali itu program terdekat kita jangka pendek untuk pembanguban atau rehab mushola ini yang akan dilakukan oleh keluarga besar KPMP Jawa Barat,” paparnya.

“Terima kasih kepada masyarakat Kampung Jaladri atas support dan motivasinya, kerjasamanya selama ini dengan sabar menunggu sehingga program 1001 mushola ini satu kehormatan buat Kampung Jaladri Desa Karang Tanjung dimana bhakti KPMP dimulai dari wilayah selatan Kabupaten Bandung Barat yaitu Kampung Jaladri, Desa Karang Tanjung, Kecamatan Cililin,” pungkasnya menambahkan.

(KAMIL)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed