oleh

Kasus Corona di Garut Capai 3.506 Orang, “31 Meningggal”

GARUT, KAPERNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Garut menyampaikan perkembangan kasus Covid-19 hingga Jum’at, 29 Mei 2020 pukul 16.00. Dimana informasi tersebut disampaikan Diskominfo Kabupaten Garut.

Untuk hari ini, kata Diskominfo sebagaimana dalam release yang diterima kapernews.com menyampaikan adanya penambahan kasus Orang Dalam Pengawasan(ODP) asal Kecamatan Banjarwangi.

“Perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Garut sampai hari ini Jum’at, 29 Mei 2020 Pukul 16.00 WIB  terdapat penambahan laporan kasus ODP sebanyak 1 orang dari Kecamatan Banjarwangi,” je;asnya melalui release, Jum’at (29/5/2020).

Baca juga :

Humas Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten garut juga menyampaikan, tim divisi pencegahan gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kabupaten Garut, pada hari ini melakukan tracking dan tracing pada kontak KC-14, KC-15, dan KC-16 di Kecamatan Selaawi. Dimana tiga orang sebelumnya dinyatakan reaktif corona.

Selain itu, ada juga pasien yang positif asal Cisurupan sembuh.

“Alhamdulillah kabar gembira bahwa kasus konfirmasi positif KC-11 asal Kecamatan Cisurupan telah dinyatakan sembuh oleh tim medis RSUD. dr. Slamet Garut,” jelasnya.

Baca juga :

Adapun total kasus Covid-19 (OTG, ODP, PDP dan Konfirmasi +) sampai hari ini sebanyak 3506 kasus, terdiri dari OTG 817 orang, dimana 385 masih dalam tahap observasi dan 432 selesai masa observasi tanpa ada kasus kematian, ODP 2.607 kasus (174 kasus masih pemantauan, 5 dalam perawatan, dan 2.428 selesai pemantauan dimana 14 diantaranya meninggal), PDP 66 kasus (6 kasus sedang dalam perawatan dan 60 kasus selesai pengawasan dimana 15 diantaranya meninggal) dan Konfirmasi + (positif) total 16 kasus, terdiri dari 5 orang dalam perawatan, 9 orang dinyatakan sembuh dan 2 orang meninggal. (Gie/Oki/Red…)

Sumber : Humas Gugus Tugas Covid-19 Kab. Garut

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed