oleh

Sebelum Dilakukan Pengecoran, Satgas TMMD ke 110 Bersama Warga Benahi Jalan

-TNI-162 views

BEKASI, KAPERNEWS – Secara gotong royong, Satgas TMMD ke 110 Kabupaten Bekasi bersama warga setempat terus membenahi kesiapan jalan lingkungan yang akan segera dilakukan pengecoran, di Kampung Cisaat Ciloa, Desa Kertarahayu, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi.

Sebuah pohoh yang cukup besar berada di lintasan jalan juga ikut ditertibkan dengan cara di tebang, hal tersebut dilakukan berdasarkan setelah pemilik pohon secara sukarela agar pohon tersebut di tebang.

Ketua RT setempat, Abdul Masta mengatakan, pemerataan jalan serta pembersihan pohon yang menjadi penghalang dalam rencana pembuatan jalan yang sebentar lagi akan dilakukan pengecoran.

“Masyarakat sadar bahwa pelaksanaan pembangunan posyandu serta pembuatan jalan tersebut akan sangat bermanfaat sekali bagi warga sekitar hususnya warga Kampung Cisaat Ciloa Desa kertarahayu,” ungkapnya, Jumat (12/03).

Sambung ia, untuk hari ini kita lakukan penebangan pohon terlebih dahulu karena posisinya persis dilintasan jalan.

“Alhamdulillah pemilik pohon secara sukarela agar pohon tersebut di tebang karena memang demi kepentingan warga,” terangnya.

Lebih lanjut, Abdul Masta mengucapkan terima kasih kepada TNI dapat membantu masyarakat melalui program TMMD.

“Semoga apa yang dilakukan bapak-bapak TNI ini mendapat pahala yang setimpal,” pungkasnya.

(KN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed