oleh

Dukung Ekonomi Desa, Tim Adhiratri Innovillage 2021 Lakukan Inovasi Pengembangan Emping Singkong

KBB, KAPERNEWS – Tim Adhiratri dari Telkom University yang merupakan salah satu tim yang masuk ke Top 120 Innovillage 2021 yang terdiri dari Adityo Yudo Prasetyo (Teknik Industri 2019), Muhammad Reynaldy Trianugrah (Teknik Industri 2019), Rifa Amalia (Teknik Industri 2020), dan dibimbing oleh Ir. Rosad Ma’ali El Hadi, M. Pd., M. T., melakukan sosialisasi inovasi social-project berjudul “Optimalisasi Produksi Emping Singkong dengan Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna dan Digitalisasi Pemasaran yang Terintegrasi” di Kantor Desa Rajamandala Kulon, Kamis (19/11).

Sosialisasi ini dihadiri oleh karang taruna, patriot desa, dan ibu-ibu PKK tingkat RW hingga tingkat desa yang berjalan dengan khidmat dan semangat yang membara dari para masyarakat desa.

Sekertaris Desa Rajamandala Kulon, Winiartie Arief Afrida menuturkan, terimakasih dan bangga atas pembuatan inovasi desa yang bergerak dalam bidang ekonomi lokal desa dengan memanfaatan teknologi tepat guna melibatkan masyarakat desa dengan di dukung oleh berbagai pihak seperti posyantekdes, ibu-ibu PKK, Karangtaruna, Telkom university dan Patriot desa.

“Semoga menjadi produk unggulan desa dalam upaya mendorong kegiatan ekonomi desa,” ungkapnya penuh harap.

Sementara itu, Dosen Pembimbing Ir. Rosad Ma’ali El Hadi menuturkan, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan rasa yang kuat bagi masyarakat desa untuk bersama-sama membangun desa menuju desa yang maju.

“Tim Adhiratri ini menciptakan produk emping singkong bernama Raja Engkong yang memiliki 2 varian rasa, yaitu pedas cikruh dan barbeque. Emping singkong ini diproduksi dengan teknologi tepat guna (TTG) yaitu mesin giling, alat potong, alat press, penggorengan (deep frying), mesin sentris, serta mesin sealer otomatis,” ungkapnya.

“Emping singkong Raja Engkong ini dipasarkan memanfaatkan pemasaran digital berupa website, serta marketplace seperti Shopee dan Tokopedia. Diharapkan dengan pengembangan produk Raja Engkong ini akan dikenal menjadi makanan khas Desa Rajamandala Kulon yang diharapkan akan meningkatkan kesejahteraan perekonomian desa,” pungkas Ir. Rosad menambahkan.

(KAMIL)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed