oleh

Terkait Kritikan Deklarasi Pilkades di Lebak, Jubir KLB : Sikap Ketiga Lembaga Tersebut Bukan Pernyataan KLB

LEBAK, KAPERNEWS – Kritikan tiga Lembaga LSM yang tergabung di KLB (Koalisi Lembaga Bersatu), yakni LSM Bentar, LBR dan P2LPB, yang menyatakan sikap terkait acara pembekalan para calon kepala desa di kediaman salah satu tokoh Lebak di beberapa media onlene adalah pernyataan sepihak, hal tersebut disampaikan oleh Ade Irawan selaku juru bicara KLB di dampingi Toni Pirmansyah ketua Indonesia Posko Garuda Sakti Kabupaten Lebak dan Rijki Fatahillah ketua Gapura Banten dikediamannya, Selasa (19/10).

“Saya selaku juru bicara KLB beserta lembaga-lembaga lain sebanyak 12 Lembaga diluar yang 3 lembaga yang mengkritisi pembekalan calon kepala desa di kediaman salah satu tokoh Lebak di beberapa media menyatakan bahwa pernyataan dan sikap ketiga lembaga tersebut bukan pernyataan resmi KLB, untuk itu, kepada semua pihak diharapakan untuk tidak salah menilai,” kata Ade irawan.

Hal senada dikatakan Toni Firmansyah, Ketua Aliansi Indonesia Posko Garuda Sakti Kabupaten Lebak bahwa pernyataan dan sikap ketiga lembaga yang kemaren dimuat di media online adalah pernyataan sepihak, tidak merepresentasikan sikap KLB

“Kalau ketiga lembaga tersebut ingin mengkritisi terkait acara pembekalan para calon kepala desa di kediaman salah satu tokoh lebak tidak mewakili KLB, harusnya mereka (ketiga lembaga-red) jangan membawa nama KLB,” kata Toni Firmansyah yang diamini ketua LSM Gapura Banten, Rijqi Fatahillah.

Rijki menambahkan, ini akan terjadi misinterpretasi di masyarakat, sehingga hal ini merugikan KLB.

(RAI KUSBINI)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed